Rayakan 10 Tahun PechaKucha Night Jakarta bersama Para Wirausaha Muda

PechaKucha Night Jakarta Volume 37 - Make What Matters

Selama beberapa tahun terakhir, muncul banyak entrepreneur muda yang memiliki potensi dan pencapaian istimewa di Indonesia. Jenis-jenis usaha yang dikembangkan pun sangat beragam, mulai dari lingkungan, kesehatan, seni hingga pendidikan, tergantung dari individu atau kolektif yang menggelutinya. Hal ini menunjukkan tingginya semangat juang generasi muda menorehkan prestasi dalam hidup dimulai dari hal-hal yang mereka minati. Semangat inilah yang PechaKucha Night Jakarta ingin apresiasi dan sebarkan ke masyarakat lebih luas di sepanjang tahun 2019.

Sebagai wadah komunitas dan individu kreatif untuk bertukar ide dan gagasan selama satu dekade, PechaKucha Night Jakarta ingin terus menjadi tuan rumah bagi para agen perubahan tanah air untuk saling menginspirasi, khususnya di daerah Jakarta dan sekitar.

Tahun 2019 ini, Maverick mengajak PechaKuchers untuk merayakan ulang tahun PKNJ ke-10 dengan menyoroti semangat dan kisah kewirausahaan muda-mudi di seluruh kota. Mereka adalah sosok-sosok inspiratif dari berbagai industri yang sukses menjalankan hasrat mereka untuk Indonesia yang lebih baik.

Dan untuk mengawali rangkaian perayaan 10 tahun PechaKucha Night Jakarta, kami mengajak tujuh sociopreneur muda sebagai pembicara di PKNJ Volume 37 bertemakan “Make What Matters”. Datang dari latar belakang yang berbeda mereka dipersatukan oleh satu tujuan yang sama yaitu menjalankan usaha yang tidak hanya menghasilkan profit semata, tetapi juga bermanfaat bagi sesama. Pada akhirnya bisa berkontribusi untuk kemajuan bangsa. Keren kan?

Para pembicara tersebut adalah:

  • Brian Karno Jan dari Mendekor.com
  • Vania Santoso dari heySTARTIC
  • Ravina Binol dari Tjakap.ID
  • Ayendha Pangesti dan Ara Kusuma dari Ashoka Foundation
  • Andisya Siregar dari Sayurbox
  • Siti Cassandra dari Kebun Kumara

Para pembicara akan berbagi berbagai cerita, pengalaman dan ide kreatif untuk menggerakkan inovasi yang juga membawa perubahan baik bagi kemajuan sosial masyarakat.

PechaKucha Night Jakarta Vol. 37 akan diselenggarakan pada:


Hari dan tanggal: Rabu,13 Maret 2019

Waktu: 19.00 – 21.00 WIB (Registrasi akan dibuka pada 18.00 WIB)

Lokasi: Rumah Kreasi at CJ CGV* FX Sudirman

 

Menjadi pengusaha sukses dan berguna bagi masyarakat akan sangat berdampak besar bagi negara kita! Sampai bertemu di PechaKucha Night Jakarta Vol. 37 – Make What Matters.

Untuk konfirmasi kehadiran silakan ke tautan ini: https://pknjvol37.peatix.com/

PechaKucha Night Jakarta Kembali Hadir dengan Mission for Passion

Di sepanjang tahun 2019, PechaKucha Night Jakarta akan merayakan satu dekade kreativitas. Lebih dari 350 pembicara telah berbagi cerita dan ide kreatif di PechaKucha Night Jakarta. Maverick, sebagai penyelenggara resmi di Jakarta, dengan bangga mempersembahkan Mission for Passion, tema yang akan kami angkat selama PechaKucha Night Jakarta 2019!

Pantau akun media sosial kami untuk mengetahui informasi lebih lanjut 🙂